Sunday, 20 October 2019

7 Barang yang Wajib Dimiliki Pria Dewasa

Sebagai seorang pria dewasa, tentu butuh persiapan khusus yang harus dilakukan untuk bisa melakukan aktivitas sehari-hari dengan lancar, termasuk di dalamnya saat melakukan hubungan intim bersama pasangan. Bentuk persiapannya pun beragam, mulai dari penampilan hingga stamina tubuh. Untuk itu, simak beberapa barang yang wajib dimiliki pria dewasa untuk menunjang performa kesehariannya berikut ini.

Multitools

Selain penampilan yang rapi dan menarik, seorang pria dewasa juga dituntut untuk selalu siaga di berbagai situasi dan kondisi. Caranya adalah dengan membawa beberapa multitools saat beraktivitas, mulai dari gunting, pisau lipat, obeng, dan beberapa peralatan lainnya. Percayalah, peralatan ini akan sangat berguna suatu saat nanti.

Produk Perawatan Wajah (Grooming)

Menjaga kebersihan dan kesehatan kulit wajah bukan hanya menjadi kewajiban atau kegiatan rutin kaum wanita saja, tetapi bisa juga dilakukan oleh pria. Apalagi untuk mereka yang seringkali berkendara dan terpapar sinar matahari, debu, dan polusi di jalanan. Saat ini, sudah banyak tersedia produk perawatan wajah (grooming) khusus pria, mulai dari sabun muka, pelembap, tabir surya, hingga peralatan pencukur jenggot. Pastikan untuk membawa beberapa produk ini saat beraktivitas, terutama saat harus bepergian jauh, ya.

Fashion Items

Sama seperti wanita, seorang pria juga harus memiliki penampilan yang menarik setiap harinya. Tak hanya bisa membantu meningkatkan percaya diri, hal ini juga bisa menjadi salah satu cara bagi kamu untuk menghargai orang lain, apalagi jika kamu seringkali melakukan perjalanan dinas atau meeting penting di berbagai tempat. Sebagai seorang pria dewasa, beberapa fashion items yang harus kamu miliki adalah sepasang sepatu pantofel, kacamata hitam, satu set jas lengkap dengan kemeja putih dan celana, dasi, kemeja batik, kemeja formal, celana khaki, sepatu keds, kaos kaki bersih, dan beberapa persediaan kaos polos yang bisa kamu bawa di dalam tas atau mobil saat beraktivitas. Perlengkapan inilah yang akan membantumu jika sewaktu-waktu ada kegiatan mendadak yang mengharuskan kamu untuk tampil rapi.

Parfum Maskulin

Tak hanya soal pakaian, lengkapi penampilanmu dengan menggunakan parfum maskulin yang aromanya bisa tahan lama. Semprotkan parfum ini di beberapa bagian tubuh, seperti pergelangan tangan, leher, lipatan siku, dan bila perlu di bagian dada. Memiliki penampilan yang rapi dan wangi juga merupakan salah satu cara untuk menarik perhatian dan memanjakan pasangan di atas ranjang, lho!

Deodorant

Kalau tadi berbicara mengenai parfum, hal yang juga tak kalah pentingnya adalah menjaga kebersihan dan aroma ketiak, terutama untuk kamu yang banyak beraktivitas di luar ruangan dan sering terpapar sinar matahari. Pastikan untuk selalu memakai deodorant seusai mandi dan sebelum beraktivitas, ya.

Penyegar Mulut

Sama pentingnya dengan menjaga aroma ketiak, membersihkan mulut dan gigi dengan cara menggosok gigi secara teratur juga merupakan rutinitas yang tidak boleh dilewatkan setiap harinya, terutama saat mandi, setelah makan, dan sebelum tidur. Jaga juga kesegaran nafasmu dengan menyiapkan perbekalan permen karet atau obat kumur yang bisa kamu bawa saat beraktivitas. Dengan begini, kamu bisa lebih percaya diri untuk berinteraksi dengan banyak orang, deh.

Vitamin dan Suplemen Tambahan

Pria dewasa selalu identik sebagai sosok yang kuat dan bertenaga, terutama saat berada di atas ranjang. Oleh karena itu, pastikan juga untuk selalu berolahraga dan memenuhi asupan nutrisi dalam tubuh melalui makanan, vitamin, dan suplemen tambahan seperti NEO hormoviton Pasak Bumi secara teratur. Kandungan L-Arginine, Ginseng Extract, Pasak Bumi, Vitamin B1, B6, dan B12 dalam NEO hormoviton Pasak Bumi juga berperan besar dalam melancarkan aliran darah yang akan membantu meningkatkan vitalitas pria, sehingga membuat hubungan intim bersama pasangan lebih berkualitas dan tak kan terlupakan.