Friday, 19 June 2020

6 Barang yang Harus Dibawa Saat Liburan Bersama Pasangan

Rasanya, membayangkan sambil merencanakan liburan bersama pasangan adalah hal yang sangat menyenangkan, bukan? Berbagai pilihan destinasi wisata menarik nan eksotis sudah ada dalam bayangan. Jika sudah begini, tak ada salahnya untuk mulai menyusun perjalanan dengan mengumpulkan budget agar liburan bisa segera direalisasikan setelah pandemi berakhir.

Untuk mendukung momen intim bersama pasangan agar lebih nyaman dan menyenangkan, jangan lupa juga untuk memperhatikan barang apa saja yang harus kamu bawa saat liburan nanti. Apa saja, ya?

Pakaian yang Nyaman

Barang utama yang harus kamu bawa saat pergi berlibur bersama pasangan tentunya adalah pakaian. Pilihlah pakaian yang nyaman dan sesuai dengan destinasi wisata yang akan dikunjungi nanti, sehingga kamu bisa beraktivitas dengan lebih leluasa. Perhatikan juga jumlah pakaian yang akan kamu bawa, kalau bisa sesuaikan dengan lamanya kamu akan berlibur. Cara seperti ini akan sangat membantu agar koper atau tas yang dibawa tidak kelebihan muatan.

Kamu tidak perlu cemas akan kekurangan pakaian, karena hal ini bisa diatasi dengan cara mencuci baju atau membeli baju baru di tempat liburan nanti. Praktis, kan?

Parfum yang Disukai Pasangan

Saat liburan nanti, tentu kamu akan banyak menghabiskan waktu bersama pasangan. Oleh karena itu, usahakan untuk selalu membuat pasangan merasa nyaman berada di dekatmu. Salah satu caranya adalah tidak lupa membawa parfum andalah dan menyemprotkannya di beberapa bagian tubuh, seperti pergelangan tangan, leher, dada, dan belakang telinga agar wanginya tahan lama.

Perlengkapan Grooming

Untuk menjaga penampilan agar tetap menarik di depan pasangan selama liburan, pastikan untuk selalu membawa perlengkapan grooming, seperti pencukur jenggot, deodoran, cairan pencuci rongga mulut, sabun pencuci muka, dan peralatan mandi lainnya yang bersih. Percayalah, pasangan kamu pasti bakal betah dan senang jika kamu tetap menjaga kebersihan tubuh.

Dokumen Pendukung

Nah, agar liburan bersama pasangan menjadi lebih aman, nyaman, dan menyenangkan, pastikan juga untuk selalu membawa dokumen pendukung yang cukup penting, mulai dari tiket perjalanan, KTP, visa, paspor, dan beberapa dokumen lain yang dijadikan persyaratan saat kamu memasuki tempat wisata. Kamu bisa menyimpan beberapa dokumen ini ke dalam satu tas (ada baiknya anti air) khusus untuk mempermudah saat diperlukan.

Suplemen dan Obat-obatan Pribadi

Last but not least, sediakan selalu suplemen dan obat-obatan pribadi kemanapun kamu dan pasangan pergi untuk berjaga-jaga. Selama liburan berlangsung, pastikan untuk selalu menjaga stamina dengan cara memerhatikan asupan makan (terutama saat wisata kuliner) dan juga mengonsumsi suplemen tambahan seperti NEO hormoviton Pasak Bumi, suplemen HALAL yang cocok untuk pria dewasa karena mengandung L-Arginine, Ginseng Extract, Pasak Bumi, Vitamin B Complex di dalamnya. Kandungan inilah yang akan membantu menjaga daya tahan tubuh dan melancarkan aliran darah untuk meningkatkan vitalitas pria. Dengan begini, stamina tetap terjaga selama liburan.

Yuk, tingkatkan stamina tubuh kamu dengan mengonsumsi NEO hormoviton Pasak Bumi agar liburan bersama pasangan menjadi lebih mengesankan!

Related Articles

Selain Meningkatkan Vitalitas Pria, Ketahui Juga Manfaat Pasak Bumi Bagi Kesehatan Berikut Ini
HEALTH 29/11/2022
Selain Meningkatkan Vitalitas Pria, Ketahui Juga Manfaat Pasak Bumi Bagi Kesehatan Berikut Ini

Namun tak hanya itu saja, ternyata masih banyak juga manfaat pasak bumi bagi kesehatan, loh. Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

 Bukan Obat Kuat, Ini Dia Cara Meningkatkan Vitalitas Pria yang Wajib Kamu Coba!
HEALTH 29/11/2022
Bukan Obat Kuat, Ini Dia Cara Meningkatkan Vitalitas Pria yang Wajib Kamu Coba!

Nah, alih-alih mengonsumsi obat kuat, masih banyak loh cara lain yang bisa kamu lakukan untuk memiliki stamina dan vitalias yang prima sebagai pria dewasa. Simak penjelasannya berikut ini.

Cara Meningkatkan Stamina Pria Ini Cocok untuk Kamu yang Rutin Berolahraga
LIFE STYLE 28/10/2022
Cara Meningkatkan Stamina Pria Ini Cocok untuk Kamu yang Rutin Berolahraga

jika kamu salah satu penikmat olahraga, sebaiknya lakukan beberapa tips ini juga agar dapat merasakan manfaatnya secara maksimal.