Friday, 05 August 2016

Tip Bergaul dengan Sahabat Kekasihmu

Menjalin hubungan dengan seorang wanita, bukanlah hal yang sederhana. Jika ingin hubunganmu dengan si dia lebih lancar, salah satu caranya adalah dengan membangun relasi yang baik dengan sahabat-sahabatnya. Hanya saja, terkadang pria merasa canggung saat harus berbaur dengan sahabat kekasihnya. Ikuti saja tip berikut ini biar kamu lebih mudah mingle dan disukai oleh sahabat kekasihmu!

Hargai kekasihmu
Kekasihmu dan sahabat-sahabatnya pasti saling menyayangi. Bahkan tak jarang banyak sahabat yang sudah dianggap seperti keluarga. Oleh karena itu, mereka pasti ingin sahabatnya diperlakukan dengan penuh kasih sayang dan dihargai. Maka jangan lupa tunjukkan sikap menghargai seperti mengucapkan maaf, tolong, dan terima kasih. Memberi pujian atau sekadar menggenggam tangan kekasihmu juga penting. Namun jangan lakukan hanya untuk pencitraan di depan teman-temannya yaa, kamu harus benar-benar menghargainya setiap waktu. Dengan begitu, sahabatnya akan merasa kekasihmu berada di tangan pria yang tepat!

Jangan flirting dengan sahabatnya
Dalam sebuah kelompok sahabat, selalu saja ada salah satu anggotanya yang lebih cantik atau seksi. Sebagai pria, kadang kamu tak sadar terpancing untuk memperhatikan bahkan flirting terhadap temannya yang cantik dan seksi. Hei, coba tahan diri ya. Sekalipun kamu tidak bernar-benar berniat menggodanya, bisa-bisa kamu dinilai sebagai pria genit yang tidak setida.

Libatkan sahabatnya
Ajak teman-temannya saat membuat pesta ulang tahun kejutan atau memilih hadiah untuk kekasihmu. Dengan melibatkan sahabatnya, maka mereka akan merasa lebih dihargai dan mendukung hubungan kamu!

Jangan jadi pengganggu
Kamu memang pacarnya, tetapi bukan berarti kamu harus membatasi pergaulannya dengan para sahabat. Apalagi sampai cemburu pada sahabat perempuannya! Berikan ia kesempatan untuk quality time dengan para sahabat. Jika memungkinkan, kamu bisa ikut bergabung dengan mereka. Jika tidak, maka berikan kepercayaan pada si dia. Jika kamu menganggap pertemanannya kurang sehat, coba bicarakan baik-baik tanpa terkesan menjelekkan teman-temannya karena itu hanya akan membuatnya marah. Lagipula, kekasihmu bukan anak kecil lagi, dia akan bisa memilih mana yang baik dan buruk untuknya, termasuk soal memilih teman.