Tingkatkan Stamina Pria Dewasa, Pastikan untuk Konsumsi 10 Makanan Sehat untuk Kesuburan Pria Berikut Ini!
Tak cukup hanya dengan berolahraga, hal penting lain yang harus dilakukan untuk meningkatkan stamina dan kesuburan pria dewasa adalah dengan memerhatikan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Adapun makanan yang direkomendasikan untuk dikonsumsi adalah makanan yang mengandung folat dan zinc sebab dipercaya mampu meningkatkan kualitas sperma pria. Kira-kira apa saja makanan itu? Simak penjelasannya berikut ini.
1. Tauge
Melansir dari Halodoc.com, mengonsumsi tauge secara teratur dapat meningkatkan kualitas sperma pria dewasa. Hal ini karena tauge mengandung vitamin E, khususnya E-alfa yang merupakan antioksidan untuk melindungi sel-sel dari serangan radikal bebas.
2. Alpukat
Tak hanya lezat, buah yang satu ini juga baik untuk dikonsumsi kaum pria karena kandungan zat besi di dalamnya bisa meningkatkan kadar testosteron dalam tubuh. Selain itu, alpukat juga mengandung antioksidan tinggi yang dapat membantu melindungi sperma dari kerusakan sel. Hal inilah yang membuat sperma tetap kuat dan lincah, sehingga dapat bertahan lebih lama saat harus ‘berenang’ menuju tuba falopi dan membuahi sel telur.
3. Buah pisang
Selain alpukat, tingkatkan juga kesuburan kamu dengan mengonsumsi buah pisang secara rutin. Sebab pisang kaya akan vitamin B1, C, sekaligus magnesium yang dapat meningkatkan produksi sperma. Menariknya lagi, pisang juga mengandung enzim langka yang disebut Bromelain yang dapat mengatur hormon seks dan menghibur suasana hati.
4. Sayuran Hijau
Sayuran hijau seperti asparagus, bayam dan brokoli juga merupakan sumber zat besi dan magnesium yang baik untuk meningkatkan kadar testosteron pria dan melebarkan pembuluh darah, sehingga mampu melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh, terutama area alat kemaluan. Selain itu, kandungan asam folat yang terdapat pada brokoli juga sangat baik untuk meningkatkan kualitas sperma pria.
5. Daging
Sumber zat besi dan protein lain yang bisa kamu konsumsi adalah daging, baik daging sapi maupun daging ayam. Mengonsumsi daging sebagai salah satu lauk konon mampu membantu meningkatkan kualitas sperma, loh.
6. Telur
Telur mengandung asam lemak omega-3 yang dapat membantu meningkatkan jumlah, motilitas (gerak sperma), hingga morfologi (bentuk) dari sperma. Selain itu, manfaat lainnya dari asam lemak omega-3 adalah untuk meningkatkan aliran darah ke organ reproduksi di dalam tubuh, sehingga kesuburan pria dewasa juga dapat terjaga dengan baik.
7. Tiram
Suka makan seafood? Maka tiram adalah contoh makanan yang bisa kamu konsumsi untuk meningkatkan stamina dan kesuburan sperma berkat kandungan zinc di dalamnya. Selain tiram, kamu juga bisa mengonsumsi ikan, khususnya salmon, makerel, tuna, dan sarden.
8. Kacang-kacangan
Selanjutnya ada kacang-kacangan yang kaya akan asam folat seperti walnut, garbanzo (kacang arab), dan juga kacang mete yang bisa dikonsumsi sebagai camilan untuk meningkatkan kualitas sperma.
9. Buah-buahan yang kaya vitamin C
Buah dengan kandungan vitamin C juga diklaim mempunyai kandungan antioksidan sehingga mampu meningkatkan kualitas sperma pria dewasa dan mengurangi jumlah sel sperma yang cacat. Beberapa buah yang bisa kamu konsumsi antara lain jeruk, mangga, pepaya, stroberi, serta nanas secara rutin.
10. Jamur
Kandungan vitamin D di dalamnya tidak hanya diperlukan untuk kesehatan tulang dan gigi, tetapi juga diperlukan untuk meningkatkan kualitas sperma. Sebab vitamin D termasuk dalam nutrisi yang baik untuk sperma dapat mendukung pergerakan sperma. Selain jamur, ada berbagai makanan lain dengan kandungan vitamin D yang bisa dikonsumsi untuk meningkatkan kesuburan pria seperti, ikan berlemak, margarin yang kaya vitamin D, keju, juga kuning telur.
Tak cukup hanya dengan mengonsumsi makanan di atas, kamu juga bisa mengimbanginya dengan minum vitamin dan suplemen tambahan seperti NEO hormoviton Pasak Bumi satu kali sehari. Selain mengandung pasak bumi, NEO hormoviton Pasak Bumi juga dilengkapi bahan alami seperti L-Arginine, Ginseng Extract, serta multivitamin B1, B6, dan B12 di dalamnya. Kandungan inilah yang dipercaya bisa menambah energi, mengatasi kelelahan, mengurangi stress, meningkatkan stamina dan vitalitas pria dewasa, dan melancarkan peredaran darah untuk mencegah terjadinya penyakit pada sistem reproduksi.
NEO hormoviton Pasak Bumi tersedia dalam dua bentuk, yaitu kapsul dalam kemasan sleeve yang mudah dibawa dan minuman siap saji dalam kemasan botol. Sehingga bisa menjadi solusi tepat untuk bantu menjaga stamina saat beraktivitas.
Related Articles
6 Tips Pulihkan Stamina Pria Secara Alami untuk Kamu yang Super Sibuk!
Bagi pria yang harus menjalani berbagai aktivitas sehari-hari yang super sibuk seringkali membuat stamina terkuras habis. Berikut ini 6 tips untuk memulihkan stamina secara alami!
Tips Jadi Couple Goals Pasca Menikah
Menjadi pasangan yang diidamkan atau "couple goals" adalah tentang bagaimana pasangan dapat menjaga hubungan tetap harmonis, penuh kasih, dan kuat setelah menikah. Berikut adalah tips untuk menjadi pasangan impian pasca menikah!
12 Tips Mencapai Relationship Goals Saat Menghadapi Tantangan Dalam Tiap Fase Pernikahan
Setiap fase pernikahan membawa tantangan tersendiri, baik itu pada tahun ke-5, ke-10, ke-15, maupun di atas 20 tahun. Ini tips untuk mencapai relationship goals dan menghadapi tantangan dalam setiap fase pernikahan!